Kamis, 26 Oktober 2017

Pengurus MKKS SMP-MTS Provinsi Bengkulu Dilantik.

MataLensa.Com Bengkulu - Pengurus Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) Provinsi Bengkulu resmi dilantik. Pelantikan digelar di View Resto, Pantai Panjang, Kamis pagi (26/10/2017).

MKKS Provinsi Bengkulu dipandang perlu untuk meningkatkan mutu seluruh sekolah di Provinsi Bengkulu.

Pembentukan ini juga sudah berdasar SK Kadis Dikbud nomor 814 tanggal 23 Oktober 2017 tentang Pembentukan pengurus MKKS.

Lewat badan musyawarah diharapkan tak ada lagi beda persepsi dikalangan kepala sekolah. Khususnya soal koordinasi kebijakan yang sering kali ditafsirkan berbeda, semisal soal kebijakan hari libur.

"MKKS ini berguna untuk menyamakan proses pembelajaran disemua sekolah agar mutu pendidikan terwujud serentak. Selain itu, memudahkan koordinasi dan pengambilan kebijakan," kata Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Bengkulu yang diwakilkan oleh Kepala bidang pendidikan dasar, R Wahyu.

Sementara itu, Kepala LPMP Provinsi Bengkulu, Saadah MPd mengatakan Bengkulu saat ini berada dalam rangking 9 dalam penilaian instrumen penjamin mutu se-Indonesia. Instrumen ini sambungnya, penting agar sekolah diakui keberadaanya.

"Setiap desember sekolah akan menerima raport,  tahun kemaren hanya 17 persen sekolah yang input nilai,  sekarang rata-rata sudah 100 persen SMP MTs yang sudah terinput," ungkapnya.

Saadah berharap instrumen mutu sekolah diisi dengan jujur dan benar. Karena itu, ia menilai peran MKKS sangat vital agar kemajuan dan peningkatan sekolah di Bengkulu.

Kemudian, selaku Pembina MKKS Provinsi Bengkulu, Marjon mengatakan, MKKS diminta aktif menghidupkan forum rapat antar kepala sekolah. Sealin itu, ia juga mengajak hidupkan pengajian dan program umroh berjamaah.

"Ya, jangan hanya mikir target kurikulum, tanpa izin Allah kita tidak akan berkualitas," katanya.

Pelantikan turut dihadiri oleh Kepala Sekolah SMP-MTs se-Provinsi,  ketua PGRI Provinsi dan Kota,  Kepala LPMP Provinsi.(red)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

DPC PWRI Kota Bengkulu Apresiasi Komitmen Kadis PUPR Kota Bengkulu.

MataLensa, Bengkulu – Dewan Pimpinan Cabang Persatuan Wartawan Republik Indonesia (PWRI) Kota Bengkulu mengapresiasi aksi cepat tanggapny...