Selasa, 31 Oktober 2017

LOMBA CIPTA PUISI BAGI GURU DAN SISWA SMP/MTs Se_KOTA BENGKULU

MataLensa.Com, Bengkulu - Dalam rangka memeriahkan Bulan Bahasa yang biasa diperingati pada bulan Oktober, Kantor Bahasa Bengkulu, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, mengadakan kegiatan Lomba Cipta Puisi bagi Guru dan Siswa SMP/MTs se-Kota Bengkulu. Kegiatan ini dibuka langsung oleh Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Bengkulu, Rosmayeti di Aula Hotel Nala Sea Side, Bengkulu.

Kegiatan tersebut dilaksanakan selama satu hari dan diikuti oleh guru dan siswa yang berasal dari 47 sekolah di lingkungan Kota Bengkulu. Sekolah yang berpartisipasi terdiri atas 40 SMP dan 7 MTs.
Puisi hasil karya peserta akan dinilai dan dipilih enam pemenang. Hasil karya peserta menurut rencana juga akan dijadikan buku antologi puisi. Hal ini sebagai bentuk apresiasi hasil karya guru dan siswa peserta lomba.
Puisi hasil karya peserta akan diseleksi oleh dewan juri. Dewan Juri pada kegiatan ini adalah Karyono, S.Pd., M.Hum. (Kepala Kantor Bahasa Bengkulu), Dr. Sarwit Sarwono, M.Hum. (Universitas Bengkulu), dan Edi Ahmad, S.Pd. (Taman Budaya Provinsi Bengkulu). (HA).(red)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

DPC PWRI Kota Bengkulu Apresiasi Komitmen Kadis PUPR Kota Bengkulu.

MataLensa, Bengkulu – Dewan Pimpinan Cabang Persatuan Wartawan Republik Indonesia (PWRI) Kota Bengkulu mengapresiasi aksi cepat tanggapny...