Minggu, 25 Februari 2018

DPD Partai Golkar Gelar Musdalub.

MataLensa.com, Bengkulu - Musyawarah Daerah Luar Biasa (Musdalub), DPD Partai Golongan Karya (Golkar) digelar di Hotel Santika, Minggu (25/2/2018).

Musdalub ini, dihadiri oleh Darul Siska, salah satu pengurus pusat Partai Golkar, Plt Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah, Bupati Rejang Lebong Ahmad Hijazi, Bupati Kaur Gusril Fauzi, anggota DPR RI Dapil Bengkulu Rully Choirul Azwar, calon Wali Kota Bengkulu Patriana Sosialinda, mantan Bupati Bengkulu Utara Imron Rosyadi, pengurus DPD Golkar Provinsi Bengkulu, pengurus DPD Golkar kabupaten/kota se Provinsi Bengkulu dan organisasi sayap partai Golkar serta undangan lainnya.

Ketua panitia musdalub Partai Golkar Samsu Yahya mengatakan terlaksananya musdalub ini merupakan bukti bahwa kader Golkar tetap solid dan bisa melewati semuanya.

"Alhamdulillah kita bisa menggelar musdalub, semoga berjalan lancar,' ujar Samsu Yahya.
Dalam kesempatannya, Plt Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah memberikan apresiasinya atas terlaksananya musdalub Golkar. Menurutnya, Golkar adalah partai yang kaya dengan SDM, berpengalaman dan unggul dalam semua lini.

"Program-program Golkar juga sejalan dengan pemerintah," ungkap Plt Gubernur Rohidin Mersyah.

Selain itu, Rohidin juga mengatakan, partai politik masih menjadi sarana efektif untuk mencari pemimpin daerah.

Untuk diketahui, Plt Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah, saat ini didagang-gadangkan menjadi calon kuat untuk memimpin DPD Partai Golkar Provinsi Bengkulu periode berikutnya. Selain nama Rohidin, Bupati Rejang Lebong Ahmad Hijazi juga dikabarkan akan ikut maju sebagai calon ketua DPD partai Golkar tersebut.

(Red/Adv).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

DPC PWRI Kota Bengkulu Apresiasi Komitmen Kadis PUPR Kota Bengkulu.

MataLensa, Bengkulu – Dewan Pimpinan Cabang Persatuan Wartawan Republik Indonesia (PWRI) Kota Bengkulu mengapresiasi aksi cepat tanggapny...